Suasana Apel Awal tahun 2025 dilapangan Kanyor Balai Kota Kupang, Senin (6/1/2025)
Metronewsntt.com, Kupang--- Penjabat Wali Kota Kupang, Linus Lusi, berharap setiap kebijakan dan program pemerintah benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Hal ini disampaikan Pj. Walikota Kupang saat memimpin apel awal tahun 2025 di halaman Kantor Wali Kota Kupang, Senin (6/1/2025),
Apel ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah, Fahrensy Priestley Funay,, para staf ahli Wali Kota Kupang, para Asisten Sekda Kota Kupang, para Kepala Perangkat Daerah Lingkup Kota Kupang, Direktur Perusahaan Daerah, para Camat dan Lurah se-Kota Kupang, serta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT) di lingkungan Pemerintah Kota Kupang.
Dalam arahannya, Ia menekankan pentingnya refleksi atas capaian kinerja tahun sebelumnya serta konsolidasi untuk menghadapi tantangan di tahun 2025.
"Kita harus terus bekerja keras, dengan semangat inovasi dan kolaborasi, untuk memastikan bahwa setiap kebijakan dan program pemerintah benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Tidak ada ruang bagi kita untuk bekerja setengah hati. Tahun 2025 ini adalah momentum untuk memperkuat disiplin, transparansi, dan profesionalisme dalam melayani masyarakat Kota Kupang," tegas Linus Lusi.
Pada kesempatan tersebut, Pj. Wali Kota menyampaikan sejumlah prioritas kerja di tahun 2025. Salah satunya adalah optimalisasi anggaran dan skala prioritas, di mana setiap OPD diminta untuk memprioritaskan kegiatan yang mendesak dan strategis sambil memastikan seluruh proses administrasi berjalan sesuai aturan. Penggunaan anggaran juga harus selaras dengan kebutuhan prioritas daerah dan berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.
Selanjutnya, manajemen risiko yang akuntabel menjadi perhatian penting. OPD diminta untuk memetakan dan memperbaiki risiko yang dapat berdampak pada aspek keuangan. Temuan-temuan yang berulang setiap tahun harus diselesaikan dengan langkah konkret dan terukur. Pemerintah Kota Kupang juga menargetkan untuk mempertahankan opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dengan kualitas yang lebih baik.
Dalam hal kerja kolaboratif, seluruh OPD diharapkan bekerja secara sinergis dengan koordinasi yang lebih efektif antar unit dan antar tingkatan birokrasi. Proyek-proyek lintas sektor harus berjalan lebih terintegrasi untuk mencapai hasil yang maksimal. Penguatan reformasi birokrasi juga menjadi prioritas utama.
"Saya mengajak seluruh jajaran Pemerintah Kota Kupang untuk selalu menjaga integritas, meningkatkan kualitas pelayanan publik, dan mengoptimalkan seluruh potensi yang ada demi mewujudkan Kota Kupang yang lebih maju dan sejahtera," tambahnya.
Disiplin kerja menjadi poin penting dalam arahan tersebut. Pj. Wali Kota menekankan bahwa disiplin tidak hanya terkait ketepatan waktu kehadiran, tetapi juga kualitas hasil pekerjaan. ASN dan PTT diharapkan untuk bekerja dengan penuh tanggung jawab, profesionalisme, dan dedikasi tinggi. Beliau juga mendorong adanya riset kelembagaan terkait kepuasan pelayanan publik sebagai ukuran keberhasilan kinerja.
Pj. Wali Kota Kupang memberikan apresiasi kepada Sekda, Staf Ahli, Asisten Sekda, Camat, Lurah, serta seluruh ASN dan PTT atas dedikasi dan kerja keras sepanjang tahun 2024, terutama dalam menjaga stabilitas pemerintahan dan pelayanan publik selama periode libur akhir tahun. Kerjasama lintas sektor berhasil menjaga Kota Kupang tetap aman dan kondusif.
Lurah dan Camat memiliki peran penting dalam memastikan pelayanan publik berjalan optimal di tingkat kelurahan dan kecamatan. Linus mengingatkan agar Lurah tetap menjadi mata dan telinga pemerintah di tengah masyarakat serta memastikan setiap aspirasi masyarakat dapat tersampaikan dengan baik.
Menjelang pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kupang pada Februari 2025, Linus meminta seluruh jajaran untuk mendukung transisi kepemimpinan dengan penuh tanggung jawab dan profesionalisme. Kolaborasi antara birokrasi dan pimpinan baru akan menjadi kunci keberhasilan dalam mencapai tujuan bersama.
Pembangunan di berbagai sektor seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan pengembangan ekonomi daerah akan terus menjadi fokus utama. Kolaborasi dengan kementerian dan lembaga vertikal juga akan ditingkatkan untuk mempercepat realisasi program pembangunan.
Linus Lusi berharap Kota Kupang dapat menjadi barometer pelayanan pemerintahan terbaik di NTT. Beliau menegaskan pentingnya semangat kerja sama, kejujuran, dan keterbukaan dalam menjalankan tugas. Di akhir sambutannya, Pj. Wali Kota mengucapkan Selamat Tahun Baru 2025. Ia meminta untuk menyongsong tahun ini dengan semangat kolaborasi, inovasi, dan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Kupang. (mnt)